Iklan

Iklan

Pembangunan Pasar Tempe Kembali Dikerja, Ini Kata Bupati Wajo

12 April 2021, 22:11 WIB Last Updated 2021-06-25T14:15:51Z

KABARSULSEL.COM, WAJO
— Proyek pembangunan Pasar Tempe, Kabupaten Wajo, akan kembali dilanjutkan pekerjaannya setelah sempat terhenti.

Kepastian kelanjutan pembangunan Pasar Tempe, ditandai dengan peletakan batu pertama, Senin, 12 April 2021.

Peletakan batu pertama ini sebagai awal dimulainya pembangunan pasar rakyat terbesar di Kota Sengkang.

Direktur PT Delima Agung Utama, Drajat Ginanjar mengatakan, pedagang Pasar Tempe patut bangga karena bangunan Pasar Tempe masuk spesifikasi bangunan hijau yang pertama di Indonesia timur dan menjadi percontohan nasional.

Pasar Tempe nanti akan dibuat dua lantai dengan jumlah tempat seribu lebih dan akan dilengkapi beberapa fasilitas seperti tempat parkir yang dapat menampung 500 kendaraan roda dua dan empat, food court, mushollah, dan taman bermain.

“Semoga pembangunan Pasar Tempe tidak ada kendala sehingga pembangunannya selesai tepat waktu,”ujarnya.

Ditempat yang sama, Bupati Wajo, Amran Mahmud mengatakan, pembangunan Pasar Tempe ini akan menjadi kado besar buat masyarakat Wajo. Apalagi Pasar Tempe ini akan menjadi percontohan nasional.

“Semoga dengan adanya pembangunan Pasar Tempe roda perekonomian kembali pulih setelah dihantam Covid 19,”ujarnya.

Dalam acara peletakan batu pertama Pasar Tempe, hadir Kadis Pemuda dan Olahraga Sulsel, Arwin Aziz, Kepala Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Sulsel, Ahmad Asiri, Ketua DPRD Wajo, Kapolres Wajo, AKBP Muhammad Islam, Kepala Kejaksaan Negeri Wajo sekaligus mewakili Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Eman Sulaiman, Ketua Komisi II Wajo, Sudirman Meru, dan Kepala OPD Kabupaten Wajo.

Sekadar diketahui, alokasi anggaran untuk proyek pembangunan Pasar Tempe adalah Rp 45 miliar dengan waktu pembangunan hingga 31 Desember 2021. (Adv)
Komentar

Tampilkan

  • Pembangunan Pasar Tempe Kembali Dikerja, Ini Kata Bupati Wajo
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan